puisi

Sunday, June 9, 2019

SETEGAR BATU KARANG

Seperti badai menerpa batu karang
demikian hidup ketika diterjang persoalan
di saat goncangan badai dasyat
tak sekalipun beranjak dari tempatnya

Riak dan badai menghiasi samudera
menyadari hidup tak selamanya indah
pasti selalu ada goncangan masalah
setiap musim ada waktunya

Membangun diri seteguh batu karang
sadar kekuatan manusia sangat terbatas
hanya iman kokoh adalah dasar hidup
berpaut kepada yang Maha Kuasa

Aku punya Tuhan yang menguatkan
menjadikanku setegar batu karang
Aku sungguh percaya
Kemenangan akan terjadi
mementalkan segala persoalan








Friday, June 7, 2019

KEKUATAN DALAM KERENDAHAN HATI

Suatu saat ketika kita dipuji
rasa diri melambung tinggi
mengangkasa bagai rajawali

Suatu saat ketika tiada pujian
dari mulut yang sama keluar cacian
hanya di dalam hati yang rendah
terdapat kekuatan

Disaat semua menunduk hormat
dada membusung dengan bangga
hanya melirik tak sudi memandang

Disaat tak seorangpun menaruh hormat
semua pandangan terlihat sinis
hanya di dalam hati yang rendah
terdapat kekuatan

Ketika bergelimang kekayaan
semua keinginan terpenuhi
waktu tak dapat mengimbangi hasrat

Ketika ngengat melahap kekayaan
yang tersisa hanyalah rongsokan berkarat
hanya di dalam hati yang rendah
terdapat kekuatan







Monday, June 3, 2019

MENGAPA KITA SELALU MENGELUH

Mengapa kita cepat mengeluh
saat melalui jalan hidup berkerikil
Padahal Tuhan Yesus dengan taat
menjejakkan kaki menapaki via dolorosa

Mengapa kita selalu berkesah
saat memikul beban persoalan
Padahal Tuhan Yesus terseok-seok
menopang Salib di pundak penuh luka

Mengapa hati kita begitu hancur
atas kenyataan yang tidak diharapkan
Padahal Tuhan Yesus tiada keluh
saat cemeti mencabik tubuhNya

Mengapa kita merasa Lelah
ketika tetes keringat menyertai perjuangan
Padahal Tuhan Yesus menahan perih
saat darahnya tertumpah di atas golgota

Mengapa kita selalu mengasihani diri
Padahal Tuhan Yesus telah meneldankan
Kekuatan semangat dalam perjuangan
Apakah pengorbananNya dapat disetarakan
dengan persoalan kita?

Kini saatnya untuk menjadi kuat
bersyukur atas pengorbananNya
demi menebus kita dari dosa
menyelamatkan dari kematian kekal

MENGHADAPI PERGUMULAN HIDUP

Pergumulan hidup
bagaikan kemarau terik
tak diharapkan petani
disaat menyemai benih

Namun sang petani tak punya kuasa
untuk menghalau terik kemarau
selain menerimanya
menjalani dengan ikhlas

Masalah hidup
bagaikan badai hujan
tak diharapkan musafir
saat melakukan perjalanan

Tetapi sang musafir tak berkuasa
menggagalkan badai hujan
menerjang bembasahi bumi
selain hanya menjalani

Pergumulan tidak bisa ditolak
Masalah tidak harus dihindari
Selalu datang tanpa diundang
Selalu menyapa walau tak diharap

Manusia harus siaga
menghadapi semua dengan tegar
memandang dari sisi kebaikan
bahwa tiada iman terbentuk kuat
tanpa mengalami pergumulan

Masalah hidup membangun
Pergumulan hidup menguatkan
menjadikan kita sebagai pemenang
bahkan lebih dari pemenang








HIDUP YANG BERARTI

Hidup yang berarti
harus melewati proses
kesabaran adalah kunci
untuk menjalaninya

Di dalam setiap proses
terdapat masalah hidup
keyakinan akan kemenangan
menjadi kekuatan iman

Tetap memiliki pengharapan
dalam setiap doa
berjuang dalam ketekunan
menggulirkan setiap harap

Bagaikan sebuah pedang
tiada menghasilkan guna
bila tidak di asah
pada sebuah batu

Demikian hidup ini
tiada kan berarti
tanpa meluaskan hati
untuk melalui setiap proses



Thursday, May 30, 2019

MENJARING ANGIN

Untuk apa menggenggam kuasa
tanpa hikmat dalam junjungan
hanya untuk menggertak
tapi dangkal kebijaksanaan

Untuk apa lautan harta
kalau kaki tiada berpijak
di atas batu keikhlasan
menjadi incaran ngengat dan karat

Untuk apa mengejar cinta
dibelakang terselip tombak
kepalsuan tergambar dalam cermin
siap untuk membantai

Seperti usaha menjaring angin
semua hanyalah sia-sia
Menampung air dalam kain
hanya membuang waktu

Hanya dalam JalanNya
semua berakhir kekal
tidak ada yang sia-sia
dalam perjuangan iman
di saat kita bersamaNya nanti




Wednesday, May 29, 2019

HARTA KEKAL

Berpacu dengan waktu
seakan tidaklah cukup
tuk mengejar sebuah impian
menggapai semua ilmu

Menggandakan kekuatan
melatih otot agar tangguh
mencipta gunung kemakmuran
gelimang kemilau kekayaan

Terus berlari takut terkejar
memburu kehormatan dan kekuasaan
demi harkat dan martabat
agar menuai banyak pengakuan

Jika semua sudah di genggam
apakah rasa aman akan abadi?
Jika hidup dalam kejayaan
apakah damai ikut beriring?

Semua yang dunia tawarkan
hanyalah kefanaan
Harta kekal lebih mulia
sebab kelak berkat surga
kan menggantikan semua
yang hilang di dunia